MAN1Si - Citamiang - Dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi ajang lomba seni di Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI), Ekstrakurikuler Seni Musik dan Vokal MAN 1 Kota Sukabumi (SMV-1) terus mematangkan persiapan melalui latihan intensif. Kegiatan latihan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 10 Januari 2026, bertempat di MAN 1 Kota Sukabumi, dengan penuh semangat dan dedikasi dari seluruh anggota tim.
Guru pembimbing Ekskul SMV-1 MAN 1 Kota Sukabumi, Ferdi Rahmatullah, S.Pd. menyampaikan bahwa latihan ini difokuskan pada peningkatan kualitas vokal, harmonisasi, serta penghayatan terhadap materi lagu yang akan dibawakan. “Persiapan tidak hanya menekankan pada teknik bermusik, tetapi juga pada kekompakan tim dan rasa percaya diri siswa. Kami berharap melalui latihan yang disiplin dan berkesinambungan, SMV-1 dapat tampil maksimal dan membawa nama baik madrasah,” ungkapnya.
Salah seorang peserta SMV-1, Raihana Suwandi (XI-B) mengungkapkan rasa antusias dan optimisme menjelang lomba. “Kami sangat bersemangat mengikuti latihan ini. Selain menambah kemampuan bermusik, kegiatan ini juga melatih kekompakan dan tanggung jawab. Semoga kami bisa memberikan penampilan terbaik dan membanggakan MAN 1 Kota Sukabumi,” tuturnya.
Melalui persiapan yang matang dan latihan yang konsisten, Ekskul Seni Musik dan Vokal MAN 1 Kota Sukabumi diharapkan mampu tampil percaya diri dan kompetitif dalam ajang lomba di Universitas Muhammadiyah Sukabumi. Kegiatan ini menjadi bukti komitmen madrasah dalam mengembangkan potensi seni siswa serta menumbuhkan karakter kreatif, disiplin, dan berprestasi. humas - dhamba