• MAN 1 KOTA SUKABUMI
  • Disiplin Sukses Berwawasan Islami

Akurasi Data untuk Masa Depan Siswa, Guru BK MAN 1 Kota Sukabumi Laksanakan Input PDSS SNBP 2026

MAN1Si - Citamiang - Dalam rangka mendukung kelancaran proses Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2026, Guru Bimbingan dan Konseling (BK) MAN 1 Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan input nilai PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa). Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 22 Januari 2026, bertempat di Ruang BK MAN 1 Kota Sukabumi.

Proses input nilai dilakukan secara cermat, teliti, dan sesuai ketentuan agar data akademik siswa kelas XII yang akan mengikuti SNBP dapat tervalidasi dengan baik.

Salah seorang Guru BK MAN 1 Kota Sukabumi, Hj. Evi Syahdiati, S.Psi. menyampaikan bahwa kegiatan input PDSS merupakan tahapan krusial dalam memastikan hak siswa untuk mengikuti SNBP.

“Input PDSS tidak hanya sekadar memasukkan nilai, tetapi memastikan keakuratan dan keabsahan data siswa. Ini adalah bentuk tanggung jawab kami agar siswa memiliki peluang terbaik melanjutkan pendidikan ke PTN,” ujarnya.

Guru BK lainnya, Fahmi NUr Fauzi, S.Pd. menambahkan bahwa kegiatan ini juga menuntut kerja sama dan koordinasi yang solid antar guru BK.

“Kami bekerja secara tim agar seluruh data dapat diselesaikan tepat waktu. Sinergi dan ketelitian menjadi kunci agar tidak terjadi kesalahan dalam sistem PDSS,” ungkapnya.

Melalui kegiatan input nilai PDSS SNBP 2026 ini, MAN 1 Kota Sukabumi menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik bagi siswa kelas XII. Dengan data yang akurat dan terverifikasi, diharapkan para siswa dapat mengikuti proses SNBP 2026 dengan lancar dan meraih kesempatan melanjutkan studi ke Perguruan Tinggi Negeri sesuai cita-cita mereka. humas - dhamba

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MENARA Taqwa di Bumi Madrasah: MAN 1 Kota Sukabumi Peringati Isra Mikraj 1447 H

MAN1Si - Citamiang - Dalam rangka memperingati peristiwa agung Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah, MAN 1 Kota Sukabumi menggelar kegiatan keagamaan bertajuk MENARA

27/01/2026 15:07 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 35 kali
Tim Futsal Putera MAN 1 Kota Sukabumi Tembus 8 Besar FUTSALNATION 2026

MAN1Si - Warudoyong - Perjuangan dan semangat juang Tim Futsal Putera MAN 1 Kota Sukabumi kembali membuahkan hasil membanggakan. Tim futsal kebanggaan madrasah ini berhasil melaju ke pe

27/01/2026 07:07 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 27 kali
Tim Voli Putri MAN 1 Kota Sukabumi Raih Juara 3 Stavolution Volley Fest 2026

MAN1Si - Cisaat - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Tim Bola Voli Putri MAN 1 Kota Sukabumi dengan berhasil meraih Juara 3 pada Stavolution Volley Fest 2026, turnamen bola v

27/01/2026 06:33 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 50 kali
Pembukaan PPL Institut KH. Ahmad Sanusi di MAN 1 Kota Sukabumi, Wujud Pembelajaran Kolaboratif

MAN1Si - Citamiang - Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pengembangan calon pendidik profesional, MAN 1 Kota Sukabumi resmi menjadi lokasi pelaksanaan Praktikum Profesi Lapangan (PP

27/01/2026 06:24 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 32 kali
MAN 1 Kota Sukabumi Ikuti Bedah DIPA dan Kertas Kerja 2026, Perkuat Akuntabilitas dan Tata Kelola Anggaran

MAN1Si - Sukabumi - Dalam rangka meningkatkan pemahaman, ketepatan, dan keselarasan pelaksanaan anggaran Tahun Anggaran 2026, MAN 1 Kota Sukabumi menghadiri kegiatan Bedah Daftar Isian

27/01/2026 06:08 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 23 kali
Apel Pagi MAN 1 Kota Sukabumi, Tanamkan Disiplin dan Karakter Siswa Sejak Dini

MAN1Si - Citamiang - Dalam upaya menumbuhkan kedisiplinan, rasa tanggung jawab, serta membangun karakter peserta didik, MAN 1 Kota Sukabumi menggelar kegiatan apel pagi yang dilaksanaka

27/01/2026 05:52 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 23 kali
Dari Teknik Fisika ke Dunia Pendidikan: Kiprah Inspiratif Diah Isnaini Putri Alidi di MAN 1 Kota Sukabumi

MAN1Si - Citamiang - MAN 1 Kota Sukabumi terus diperkuat oleh kehadiran guru-guru profesional dan berprestasi yang tidak hanya unggul dalam penguasaan materi, tetapi juga aktif menghadi

25/01/2026 13:47 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 80 kali
Madrasah Mandiri dan Inovatif: Biografi Empat Siswa Tim “The Avicenna” MAN 1 Kota Sukabumi

MAN1Si - Citamiang - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa MAN 1 Kota Sukabumi di kancah nasional. Tim “The Avicenna” berhasil menembus 10 Besar Nasional (Culm

25/01/2026 10:52 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 75 kali
Pramuka MAN 1 Kota Sukabumi Ikuti Pembekalan Krida Saka Bhayangkara di Polres Sukabumi Kota

MAN1Si - Cikole - Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan karakter Pramuka Penegak/Pandega, Pramuka MAN 1 Kota Sukabumi mengikuti kegiatan Pembekalan Krida Saka Bhayangkara yang diseleng

25/01/2026 09:40 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 43 kali
Merajut Ukhuwah di Tengah Duka, MAN 1 Kota Sukabumi Takziah ke Rumah Orangtua Siswa

MAN1Si - Lembursitu - Sebagai wujud kepedulian dan empati terhadap warga madrasah, Keluarga Besar MAN 1 Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan takziah ke rumah duka orangtua salah seorang

25/01/2026 09:17 - Oleh Humas-Dhamba - Dilihat 81 kali